KEBIASAAN YANG BISA MERUSAK MATA
Mata merupakan organ penglihatan yang penting bagi manusia.Kerusakan mata dapat mengganggu aktifitas kita sehari-hari,kerusakan itu bisa berupa ketidak fokusan kita dalam melihat objek.Apa saja hal-hal yang bisa merusak mata ;
Hal-hal yang bisa merusak mata
1.Membaca dengan penerangan yang kurang.
Kebiasaan membaca di ruangan yang gelap dapat merusak mata dikarnakan,akan memaksa mata untuk berakomodasi maksimum. Akomodasi itu sendiri adalah kemampuan lensa untuk menebal dan menipis. Jika keadaan tersebut terjadi, maka mata akan cepat lelah.
2.Membaca sambil tiduran.
Membaca sambil tertidur sebenarnya tidak membuat mata rusak, namun yang menjadi permasalahannya adalah berkaitan dengan konsentrasi pada saat membaca dengan posisi tersebut. Konsentrasi pada saat membaca sambil tiduran sangat sulit dilakukan, itu di karenakan jarak ideal buku ke mata sulit untuk di atur, kadangkala dekat kadangkala jauh. Kondisi tersebut tentu membuat mata menjadi lelah dan pegal. Yang pada akhirnya jika hal tersebut terlalu sering dilakukan maka akan mengakibatkan kerusakan pada mata.
3.mengucek-ucek mata
Menyeka atau mengucek mata Anda terlalu sering bisa meningkatkan timbulnya keratoconus, saat di mana kornea menjadi tipis dan runcing, dan mengganggu penglihatan Anda. Maka dari itu jauhkan tangan Anda dari wajah, dan Anda bisa menggunakan air bersih untuk menghilangkan debu dan agar mata Anda terhindar dari iritasi.
4.meroko
Merokok memiliki banyak efek buruk pada kesehatan secara keseluruhan, merusak pandangan mata Anda adalah salah satunya. Rokok mengandung zat kimia dalam jumlah banyak dan merugikan bagian sensitif dari retina yang disebut makula. Ketika sel-sel makula mati, maka kerusakan pada mata akan semakin mungkin terjadi.
5.Sinar UV
Kita selalu disarankan untuk memakai kacamata hitam setiap kali Anda pergi keluar. Anda tahu kenapa? Karena sinar ultraviolet dari matahari bisa berbahaya bagi kesehatan mata. Sinar ini dapat membakar kornea dan menyebabkan kerusakan pada lensa mata dan retina. Selain itu, sinar UV juga meningkatkan risiko katarak.
Itu tadi hal-hal yang dapat merusak mata kita
0 Response to "KEBIASAAN YANG BISA MERUSAK MATA"
Post a Comment